Pada Intinya :

1. Pengawasan yang ketat terhadap modus-modus ini menjadi kunci untuk menjaga integritas proses ekspor komoditas. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai akan menutup setiap celah penyimpangan yang ada

2. Di tengah pengawasan ekspor yang semakin ketat, pengusaha membutuhkan sistem yang mampu membantu pencatatan transaksi, pengelolaan pajak, serta laporan keuangan secara akurat dan real-time Accurate Online hadir sebagai solusi software akuntansi berbasis cloud yang membantu pelaku usaha

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengungkap masih maraknya pelanggaran ekspor pada komoditas yang dikenakan bea keluar (BK). Temuan ini menjadi perhatian serius pemerintah karena tidak hanya berdampak pada penerimaan negara, tetapi juga menciptakan risiko besar bagi pelaku usaha yang tidak tertib administrasi.

Dalam Rapat Kerja bersama Komisi XI DPR RI, Senin (8/12/2025), Purbaya menegaskan bahwa pemerintah akan meningkatkan pengawasan ekspor secara menyeluruh, menyusul tingginya temuan pelanggaran dalam dua tahun terakhir.

“Pengawasan yang ketat terhadap modus-modus ini menjadi kunci untuk menjaga integritas proses ekspor komoditas. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai akan menutup setiap celah penyimpangan yang ada,” ujar Purbaya.

Empat Modus Pelanggaran Ekspor yang Sering Terjadi

Purbaya membeberkan empat modus pelanggaran ekspor yang paling sering ditemukan dan berpotensi menjerat pelaku usaha, yaitu:

– Penyelundupan langsung komoditas yang seharusnya dikenakan bea keluar

– Kesalahan administratif dalam pemberitahuan ekspor

– Penyamaran ekspor melalui jalur antarpulau

– Pencampuran barang legal dan ilegal dalam satu pengiriman

Kesalahan administratif, meskipun terlihat sepele, menjadi salah satu penyumbang terbesar pelanggaran ekspor. Hal ini menunjukkan bahwa ketidakrapian pencatatan dan dokumen masih menjadi masalah utama di lapangan.

Baca Juga : Cek Perhitungan Pajak Penghasilan 2026 untuk Karyawan Bergaji UMR hingga Rp10 Juta

Baca Juga :  Pengertian Lengkap Mengelola Produk dari Produksi Massal

Pengawasan Ekspor Kini Lebih Ketat di Setiap Tahapan

Untuk menekan pelanggaran, DJBC menerapkan pengawasan ekspor pada tiga tahapan utama, dari hulu hingga hilir:

1. Pre-Clearance

Pemerintah memperkuat intelijen kepabeanan dan pertukaran data lintas kementerian untuk memetakan potensi ekspor ilegal, termasuk analisis anomali perdagangan.

2. Clearance

Pada tahap ini, pemeriksaan dokumen dan fisik barang diperketat dengan dukungan teknologi Gamma Ray, X-Ray, serta patroli laut.

3. Post-Clearance

Setelah ekspor dilakukan, audit mendalam dijalankan bersama Direktorat Jenderal Pajak dan Kementerian Perdagangan, mencakup verifikasi perizinan, status clean and clear, hingga kewajiban pungutan seperti royalti dan PPh Pasal 22.

Dampak Positif: Penerimaan Negara Naik, Kepatuhan Meningkat

Berdasarkan data Kementerian Keuangan, penguatan pengawasan ini memberikan dampak signifikan terhadap penerimaan negara. Pada 2023, pengawasan menghasilkan Rp 191,5 miliar, meningkat tajam menjadi Rp 477,9 miliar pada 2024.

Hingga November 2025, penerimaan telah mencapai Rp 496,7 miliar, mayoritas berasal dari penerbitan nota pembetulan.

Di sisi lain, jumlah kasus penindakan ekspor juga melonjak, menandakan bahwa pemeriksaan kini semakin detail dan berbasis data.

Sinyal Tegas bagi Pengusaha dan Eksportir

Kebijakan ini menjadi sinyal kuat bahwa pemerintah tidak lagi memberi ruang bagi ketidakpatuhan, baik yang bersifat sengaja maupun akibat lemahnya administrasi. Bagi pengusaha dan eksportir, ketepatan pencatatan transaksi, kelengkapan dokumen, dan transparansi laporan keuangan menjadi faktor krusial agar bisnis tetap aman dan berkelanjutan.

Kelola Administrasi Ekspor Lebih Siap dengan Accurate Online

Di tengah pengawasan ekspor yang semakin ketat, pengusaha membutuhkan sistem yang mampu membantu pencatatan transaksi, pengelolaan pajak, serta laporan keuangan secara akurat dan real-time Accurate Online hadir sebagai solusi software akuntansi berbasis cloud yang membantu pelaku usaha:

Baca Juga :  8 Cara Melakukan Analisis Penjualan UMKM dan Gunakan Accurate Online Tingkatkan Performa Bisnis Anda

– Menjaga kerapian administrasi penjualan dan pembelian

– Memantau kewajiban pajak secara lebih terkontrol

– Menyusun laporan keuangan yang rapi dan siap saat pemeriksaan

Dengan sistem yang terintegrasi, pengusaha dapat lebih fokus mengembangkan bisnis tanpa khawatir risiko administratif di tengah regulasi ekspor yang semakin ketat

Langganan Accurate Online melalui www.Pencatatan.id dengan tim expert berpengalaman respon cepat dan ramah dalam pelayanan

KLIK DISINI Untuk Langganan Accurate